Pages

Jumat, 14 Mei 2010

Dimitar Berbatov: United Akan Datangkan Bomber Baru

Dimitar Berbatov merasa khawatir jika Manchester United akan mendatangkan penyerang baru musim panas nanti dan hal itu akan menambah beban baginya untuk bermain lebih baik.

Penyerang yang baru saja mengumumkan pengunduran dirinya dari pentas internasional bersama Bulgaria itu tampil kurang mengesankan sejak kepindahannya dari Tottenham Hotspur dua tahun lalu dengan transfer senilai £30.75 juta.

Belakangan ini Sir Alex Ferguson selalu mengutarakan ketertarikan terhadap ujung tombak Chelsea Nicolas Anelka atau pemain muda Real Madrid Karim Benzema demi mempertajam lini depan Si Setan Merah.

Berbatov masih mengantungi dua tahun kontrak, tetapi pemain Bulgaria itu menegaskan tipis kemungkinan baginya memilih opsi pindah, karena tidak banyak klub yang lebih baik dari United saat ini.

"Saya yakin United akan menggaet striker baru, tetapi saya masih di sini dan hal itu penting," kata Berbatov dilansir The Sun.

"Saya akan berusaha memenuhi kontrak. Kemana saya akan pergi setelah memperkuat United? Saya berada di klub papan atas. Saya tidak tahu jika ada tim lain berminat pada kemampuan saya."

"Dalam dua tahun, situasi bisa saja berubah. Mungkin saya menjadi lebih baik atau lebih buruk."

"Saya telah meraih Piala Liga Inggris dan Liga Primer, tetapi orang-orang terlalu berharap banyak karena nilai transfer yang tinggi. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi di musim ketiga nanti."

Selama mengenakan jersey United, Berbatov telah mencetak 26 gol dan bertekad mengulang permainan istimewa yang pernah diperlihatkannya saat memperkuat Spurs.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar